Didalam Pondok Pesantren Al-Amanah Barul Ulum, para santri tidak hanya membekali santri dengan ilmu agama saja. Namun disisi lain, banyak sekali kegiatan yang mampu menunjang bakat para santri. Salah satu program unggulannya ialah Ekstrakurikuler Al-Banjari. Pada kegiatan ini, para santri beljar tentang bagaimana memainkan berbgai macam alat banjari. Tidak hanya itu, Maulid Ad-Diba’i dan Maulid Simtud Duror juga menjadi rutinan mingguan dibawah naungan departemen Jamiyyah Quro’ wa Shalawat.